Kafiatur Rizky, Garuda Muda Timnas U16 Indonesia Bawa Indonesia Juara Kalahkan Vietnam

12 Agustus 2022, 23:01 WIB
Garuda Muda Timnas U16 Indonesia berhasil membawa nama Indonesia menjadi juara di kejuaraan AFF U16 Boys Championship /Instagram.com/@pssi

 

PORTAL JEPARA – Garuda Muda Timnas U16 Indonesia berhasil membawa nama Indonesia menjadi juara di kejuaraan AFF U16 Boys Championship 2022 yang berlangsung di Sleman Yogyakarta, melalui gol satu-satunya oleh Kafiatur Rizky.

Kafiatur Rizky yang merupakan salah satu pemain Garuda Muda Timnas U16 Indonesia yang berhasil menorehkan gol satu-satunya ke gawang Vietnam dan membuat Indonesia juara.

Gol yang dihasilkan oleh Kafiatur Rizky ini merupakan gol yang dihasilkan dari serangan Timnas U16 Indonesia yang bertubi-tubi menekan pertahanan Vietnam.

Pertahanan Vietnam yang sangat ketat berulang kali membuat serangan yang dilakukan oleh Timnas U16 Indonesia gagal.

Baca Juga: Profil Biodata Kafiatur Rizky, Pemain Garuda Muda yang Berhasil Membawa Indonesia Juara

Kedua tim antara Indonesia dan Vietnam bermain dengan sengit, dan beberapa pemain Timnas U16 Indonesia cedera akibat pelanggaran yang dilakukan oleh Vietnam.

Pada menit ke-26 dari sisi kanan, serangan Kaka pun masih belum berhasil menembus pertahanan Vietnam.

Sesaat kemudian di menit ke-27, Kafiatur Rizky dilanggar oleh pemain Vietnam, dan menghasilkan tendangan bebas.

Tapi sayangnya, tendangan bebas tersebut mudah sekali ditangkap oleh penjaga gawang Vietnam.

Tak berhenti disitu, Rizki dan Kaka pun bertubi-tubi melancarkan serangan ke pertahanan Vietnam, dan belum berhasil menerobos gawang.

Baca Juga: Jadwal Final AFF U16 Indonesia vs Vietnam Jumat 12 Agustus 2022 Kick Off Pukul 20.00 WIB

Permainan di babak pertama mendapatkan tambahan waktu selama dua menit.

Dan pada menit tambahan ini, tepatnya menit ke-45+1, Kafiatur Rizky berhasil membobol gawang Vietnam dan menghasilkan gol pertama.

Tendangan yang melambung dengan kaki kirinya tersebut berhasil menerobos ujung gawang dan membuahkan gol.

Pemain gelandang tengah bernama lengkap Muhammad Kafiatur Rizky berhasil membawa Indonesia juara dalam AFF U16 Boys Championship.

Kafiatur Rizky merupakan pemain Timnas U16 Indonesia yang bergabung dengan Borneo FC sejak Januari 2021.

Baca Juga: Walikota Semarang Hendrar Prihadi Inisiasi Pasar Apung Banjir Kanal Barat Jadi Potensi Wisata Baru Semarang

Hasil didikan pelatihnya membuat Kafiatur mempunyai kemampuan di atas rata-rata, akhirnya ditunjuk untuk memperkuat Timnas Garuda Muda U16 tahun 2022.

Dalam pertandingan final melawan Vietnam, Kafiatur Rizky berhasil menciptakan gol satu-satunya untuk Indonesia dan membawa harum nama Indonesia.

Permainan yang penuh dengan pelanggaran yang dilakukan oleh Vietnam, tidak membuat permainan Indonesia menjadi lemah.

Bahkan dengan ketrampilan membawa bola, pemain Timnas U16 Indonesia berhasil membuat pertahanan Vietnam menjadi rapuh.

Baca Juga: Jadwal Final AFF U16 Indonesia vs Vietnam Jumat 12 Agustus 2022 Kick Off Pukul 20.00 WIB

70 menit permainan cepat yang dilancarkan oleh Vietnam justru malah memberikan keuntungan bagi Garuda Muda Indonesia, yang mengakibatkan permainan Vietnam di menit selanjutnya menjadi lelah.

Garuda Muda Timnas U-16 Indonesia akhirnya bisa mempersembahkan kemenangan ini sebagai kado Ulang Tahun Indonesia yang akan berlangsung pada 17 Agustus 2022. ***

 

 

Editor: Wahyudi Dwi Hartanto

Tags

Terkini

Terpopuler