Statistik Manchester City vs Leicester City, Unggul Penguasaan Bola Namun Minim Kreasi di Babak I

- 8 Agustus 2021, 00:21 WIB
Statistik Manchester City vs Leicester City di Community Shield.
Statistik Manchester City vs Leicester City di Community Shield. /tangkapan layar twitter @nobarfootball/



PORTAL JEPARA - Laga Manchester City vs Leicester City di ajang Community Shield berakhir imbang 0-0 di babak pertama.

Statistik kedua tim, menunjukkan Leicester City lebih unggul daripada Manchester City. Bahkan sepakan striker Leicester hampir saja berujung gol.

Berikut statistik Manchester City vs Leicester City di ajang Community Shield di 45 menit babak pertama.

Baca Juga: TUTORIAL Link Live Streaming Manchester City vs Leicester Gratis Community Shield Sabtu 7 Agustus 2021

Di babak pertama, kedua tim menurunkan perpaduan pemain senior dan muda. Namun, terlihat serangan Leicester City jauh lebih berbahaya jika dibandingkan Manchester City.

Leicester City memang kalah dari sisi penguasaanbola, yakni 52 persen berbanding 48 persen.

Uniknya, Manchester City tercatat melakukan 4 kali serangan balik meski lebih banyak menguasai bola.

Namun soal tendangan mengarah ke gawang Leicester memiliki 4 tendangan, sementara City hanya 1.

Bahkan, tendangan di penghujung babak pertama Leicester hampir saja menjadi gol jika tak membentur tiang gawang.

Baca Juga: GRATIS Link Live Streaming Manchester City vs Leicester City Malam Ini Kick Off 23.15 WIB

Untuk tendangan penjuru, City sedikit unggul dengan jumlah 4 berbanding 3 milik Leicester.

Melihat statistik tim dan kondisi di babak pertama, pelatih Manchester City Josep Guardiola dan pelatih Leicester City Brendan Rodgers akan memperbaiki komposisi tim di babak kedua. Saksikan sesaat  lagi. ***

Editor: Endro Anung S


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah