Bikin Bangga! 2 Pemain PSIS Semarang Dipanggil Timnas Indonesia untuk Piala Dunia U-20

- 29 Agustus 2021, 11:24 WIB
2 Pemain PSIS Semarang dipanggil Timnas untuk Piala Dunia U-29
2 Pemain PSIS Semarang dipanggil Timnas untuk Piala Dunia U-29 /dok PSIS/

PORTAL JEPARA - 2 Pemain PSIS Semarang dipanggil untuk mengikuti pemusatan latihan Timnas Indonesia untuk gelaran Piala Dunia U-20.

Adalah Daley Akbar dan Ridho Syuhada Putra, 2 pemain PSIS Semarang U-16 yang menarik perhatian hingga Timnas Indonesia memanggil mereka.

Diketahui, Daley Akbar di PSIS Semarang U-16 bermain di posisi bek kiri sedangkan Ridho Syuhada Putra bermain sebagai gelandang.

Pemusatan latihan untuk 2 pemain muda PSIS Semarang ini akan dilaksanakan di Jakarta mulai 29 Agustus hingga 4 September mendatang.

Baca Juga: Ada Apa dengan Bruno Silva dan Komarudin? Komisaris PSIS Semarang Berikan Jawaban

CEO PSIS Semarang, Yoyok Sukawi menitip pesan kepada Daley dan Ridho supaya mengikuti pemusatan latihan Timnas Indonesia dengan maksimal supaya dapat memikat tim pelatih Timnas yang dinakhkodai Shin Tae-yong.

“Semangat ya Daley dan Ridho. Lakukan yang terbaik dan semaksimal mungkin. Jangan puas diri dulu terhadap pemanggilan Timnas kali ini. Ambil ilmu sebanyak-banyaknya di sana,” ujar Yoyok Sukawi, Minggu 29 Agustus 2021.

Daley Akbar mengatakan dirinya tidak menyangka dipanggil untuk mengikuti pemusatan latihan Timnas Indonesia.

Baca Juga: Bruno Silva Siap Terjang Badai Bersama PSIS Semarang

Halaman:

Editor: Ade Lukmono


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah