Laga PSIS Semarang vs Borneo FC, Pembuktian Finky Pasamba Dengan Mantan

- 3 November 2021, 09:19 WIB
Laga PSIS Semarang vs Borneo FC, Pembuktian Finky Pasamba Dengan Mantan
Laga PSIS Semarang vs Borneo FC, Pembuktian Finky Pasamba Dengan Mantan /Instagram @psisfcofficial



PORTAL JEPARA - Laga penuh gengsi antara PSIS Semarang vs Borneo FC bisa menjadi pembuktian Finky Pasamba.

PSIS Semarang akan bertemu dengan Borneo FC di pekan ke-11 yang dijadwalkan pada Sabtu 6 November 2021.

Finky Pasamba bisa menjadi sorotan dan membuktikan diri pada pertarungan PSIS Semarang kontra Borneo FC.

Pembuktian gelandang PSIS Semarang Finky pasamba itu berkaitan dengan tindakan indisipliner yang dilakukannya beberapa waktu lalu.

Baca Juga: Bos PSIS Semarang ke Brian Ferreira yang Kembali Latihan, Buktikan!

Saat jeda antara seri pertama dan kedua, Finky Pasamba justru mangkir dari latihan bersama rekan-rekannya di Laskar Mahesa Jenar.

Saat itulah beredar rumor jika dirinya didekati oleh Borneo FC. Foto Finky dan presiden Borneo FC juga beredar di media sosial.

Pada saat seri pertama, atau enam lawa perdana PSIS Semarang di BRI Liga 1, peran Finky Pasamba memang tak tergantikan.

Bersama dengan Jonathan Cantillana, ia benar-benar menjadi gelandang yang enerjik serta barisan pertahanan pertama saat lawan membagun serangan.

Kemampuan box to box yang dimiliki Finky Pasamba, ngotot saat berebut bola hingga keberaniannya berbenturan fisik dengan pemain-pemain lawan yang lebih besar sangat disukai fans.

Maka, ia saat itu menjadi pembicaraan fans dan begitu ramai riuh di media sosial.

Baca Juga: Komisaris PSIS Semarang Cari Mantu, Netizen: Besanan Sama Bos Yoyok Sukawi

Usai mendapatkan hukuman dari manajemen atas tindakan indisipliner, Finky Pasamba telah kembali ke tim. Ia juga telah bermain.

Jika melihat klasemen, PSIS Semarang lebih diunggulkan. Saat ini PSIS Semarang ada di posisi ke-4 dengan 19 poin dari 10 pertandingan. Sementara Borneo ada di posisi ke-14 dengan 10 poin.

Untuk jumlah gol, anak-anak Semarang juga jauh lebih bagus. Memasukkan 13 gol dan kebobolan 6 gol. Sementara Borneo FC memasukkan 11 gol dan sudah kebobolan 14 gol.

Meski demikian, apapun bisa terjadi saat pertarungan di atas lapangan. Maka, peran Finky Pasamba saat PSIS Semarang bertemu dengan Borneo FC juga begitu dinantikan.

Apalagi, sebelum bergabung di PSIS Semarang, Finky Pasamba juga merupakan mantan pemain Borneo FC. ***

Editor: Endro Anung S


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah