PSIS Semarang Unggah Foto Imran Nahumarury Saat Latihan, Ada Apa?

- 12 November 2021, 19:01 WIB
PSIS Semarang Unggah Foto Imran Nahumarury Saat Latihan
PSIS Semarang Unggah Foto Imran Nahumarury Saat Latihan /Instagram @imran_nahumarury



PORTAL JEPARA - PSIS Semarang kedapatan mengunggah foto eks pelatih kepala Imran Nahumarury.

Foto yang diunggah PSIS Semarang ini bisa jadi merupakan foto Imran Nahumarury yang pertama dalam beberapa bulan terakhir.

Ada kejadian apa hingga PSIS Semarang mengunggah foto Imran nahumarury yang juga eks asisten Coach Dragan Djukanovic tersebut?

Foto Imran Nahumarury itu diunggah oleh PSIS Semarang melalui akun instagram resminya.

Baca Juga: Ian Andrew Gillan Yakin PSIS Gasak Tira Persikabo dan Gondol 3 Poin

Dalma unggahan itu, Imran terlihat memegang alat penghitung waktu dan seperti memberikan pengarahan. Besar kemungkinan Imran sedang bersama-sama anak asuhnya di Laskar Mahesa Jenar.

Imran Nahumarury juga mengenakan kaos PSIS berwarna putih.

Dalam unggahannya, PSIS Semarang menuliskan ucapan doa bagi Imran nahumarury yang bertambah usianya.

"Sehat dan sukses senantiasa dengan apa yang diusahakan, once blue always blue," tulis @psisfcofficial 12 November 2021.

Imran Nahumarury diketahui sedang tak bersama dengan PSIS Semarang. Beredar kabar ia seang menempuh pendidikan untuk lisensi kepelatihannya.

Namun di sisi lain juga beredar kabar PSIS Semarang yang begitu membutuhkan peran Imran Nahumarury sebagai asisten pelatih baru Ian Andrew Gillan.

Baca Juga: Jadwal Lengkap PSIS Semarang di BRI Liga 1 Seri Ketiga, 18 November hingga 22 Desember 2021

Imran nahumarury terakhir melatih Laskar Mahesa Jenar pada saat PSIS melawan Persebaya Surabaya.

Kemenangan 3-2 berhasil ia bukukan dan menambah poin PSIS sehingga mengakhiri laga series pertama BRI Liga 1 2021 di posisi runner up.

Usai laga itu, PSIS Semarang dipegang oleh Ian Andrew Gillan yang merupakan pelatih PSIS Semarang asal Skotlandia.

Hingga saat ini belum lagi terdengar kabar bagaimana kelanjutan peran Imran nahumarury di PSIS Semarang. Terutama di laga lanjutan BRI Liga 1 musim ini. ***

Editor: Endro Anung S


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah