Update Kondisi 2 Punggawa PSIS Semarang, Fredyan Wahyu dan Jonathan Cantillana Usai Perawatan

- 25 November 2021, 06:56 WIB
Update Kondisi 2 Punggawa PSIS Semarang, Fredyan Wahyu dan Jonathan Cantillana Usai Perawatan
Update Kondisi 2 Punggawa PSIS Semarang, Fredyan Wahyu dan Jonathan Cantillana Usai Perawatan /Psis.co.id



PORTAL JEPARA - Pemain PSIS Semarang Fredyan Wahyu dan Jonathan Cantillana mendapatkan cedera kala menghadapi PSM Makassar.

Digantikan di tengah permainan, dua pemain PSIS Semarang Fredyan Wahyu dan Jonathan Cantillana telah menjalani perawatan dari tim dokter klub.

Berikut ini update kondisi Fredyan Wahyu dan Jonathan Cantillana usai masuk ke ruang perawatan PSIS Semarang.

Sebagaimana diketahui, Fredyan Wahyu dan Jonathan Cantillana harus ditarik keluar dan digantikan saat laga kemenangan Laskar Mahesa Jenar lawan PSM Makassar.

Baca Juga: Persib Bandung Lewati Arema dan Persebaya Kangkangi PSIS di Papan Klasemen

Fredyan Wahyu tak bisa melanjutkan laga, sementara Jonathan yang semula tetap melanjutkan laga namun akhirnya harus ditarik keluar karena khawatir mengalami cedera yang lebih parah.

Dokter Tim PSIS Semarang, dr Alfan Nur Asyhar menjelaskan Fredyan mengalami cedera strain hamstring grade 2-3. Saat lari Fredyan tiba-tiba merasa nyeri di otot hamstring dan terdengar ada bunyi “pop”.

Usai pertandingan, Tim Dokter Laskar Mahesa Jenar melakukan observasi terkait kondisi Fredy dan dalam beberapa hari ke depan akan ada pemeriksaan lanjutan melalui MRI jika diperlukan.

“Sudah diberikan obat, terapi modalitas fase akut. Tiga hari kedepan kami akan lakukan pemeriksaan MRI untuk melihat keadaan ototnya. Kemungkinan pada pertandingan lawan Bhayangkara FC masih belum bisa diturunkan,” sambung Alfan sebagaimana dikutip dari laman psis.co.id, Kamis 25 November 2021.

Sementara untuk Jonathan yang ditarik di awal babak kedua, Alfan mengatakan bahwa Jonathan ditarik karena mengalami benturan di angkel kanannya setelah ditekel pemain PSM.

Baca Juga: RESMI Dokter PSIS Konfirmasi Cidera Jonathan Cantillana, Bruno Silva, Ucil dan Finky Pasamba Kondisi Terakhir

Kondisi cedera Jonathan dikarenakan regio otot dan tulang tibia dan fibula di atas ankle kaki kanannya kena tackle pemain lawan. Saat dilakukan tindakan terapi akut di lapangan, Jonathan masih kuat untuk melanjutkan. Saat half time di ruang ganti dia merasa masih sanggup melanjutkan pertandingan.

“Akan tetapi saat beberapa saat di lapangan kami melihat dia terpincang-pincang saat berlari. Karena kami tidak ingin cederanya tambah parah dan merugikan dirinya sendiri dan tim maka kami putuskan ditarik keluar. Lalu kami rawat sementara,” kata dokter yang kerap disapa dr Al ini.

Tim dokter PSIS juga akan melakukan pantauan terus untuk Jonathan supaya pemain tengah Laskar Mahesa Jenar ini bisa tampil pada saat lawan Bhayangkara FC.

Terkait kondisi itu, Tim Dokter PSIS Semarang memastikan jika Fredyan Wahyu bakal absen saat melawan Bhayangkara FC pada Jumat 26 November 2021. Sementara Jonathan Cantillana akan dilihat perkembangan cederanya terlebih dahulu. ***

Editor: Endro Anung S


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah