PBSI Umumkan Tim Bulutangkis Indonesia Mundur dari Kejuaraan Dunia 2021, Begini Reaksi Netizen

- 8 Desember 2021, 11:39 WIB
PBSI menyatakan mundur dari ajang kejuaraan dunia mengundang reaksi netizen
PBSI menyatakan mundur dari ajang kejuaraan dunia mengundang reaksi netizen /Pixabay/anncapictures/

PORTAL JEPARA - Dikabarkan Tim Bulutangkis Indonesia mundur dari Kejuaraan Dunia 2021 yang diumumkan secara resmi oleh PBSI.

Simak keputusan PBSI terkait Tim Bulutangkis Indonesia yang resmi mundur dari Kejuaraan Dunia 2021 di bawah ini.

Netizen kemudian menyindir statement PBSI terkait keputusan Tim Bulutangkis Indonesia yang mundur dari Kejuaraan Dunia 2021 yang dinilai lama.

Sebelumnya, melalui akun Twitter @INABadminton menyampaikan cuitan terkait Tim Bulutangkis Indonesia yang mundur dari Kejuaraan Dunia 2021, yang akan diadakan pada 12-19 Desember 2021 nanti.

Baca Juga: GRATIS Nonton PS Barito Putera vs Persik Kediri, Jadwal BRI Liga 1 Rabu 8 Desember 2021 Indosiar

Ketua Umum PP PBSI, Agung Firman Sampurna yang mengungkapkan bahwa Tim Bulutangkis Indonesia secara resmi mundur dari Kejuaraan Dunia 2021 setelah mendapat masukan dari pengurus, pelatih, dan juga Kabid Binpres.

"Keputusan menarik diri tim bulutangkis Indonesia dari Kejuaraan Dunia ini juga sudah disetujui oleh Bapak Ketua Umum PP PBSI Agung Firman Sampurna," tutur Alex Tirta pada akun Twitter @INABadminton.

"Penyebaran virus Omicron yang cepat sehingga perubahan protokol kesehatan yang tidak menentu membuat kami memutuskan untuk mundur dari Kejuaraan Dunia 2021," kata Rionny Mainaky, Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PP PBSI.

“Kami tidak mau mengambil resiko. Keselamatan dan kesehatan atlet lebih utama. Para pemain juga sudah kami ajak berdiskusi dan mereka setuju untuk menarik diri dari Kejuaraan Dunia,” lanjut Rionny.

Halaman:

Editor: Ade Lukmono


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah