Adu Jago Transfer: Bos Persib Bandung Teddy Tjahjono vs CEO PSIS Semarang Yoyok Sukawi, Persija Kena Tikung

- 19 April 2022, 14:02 WIB
Bos Persib Bandung Teddy Tjahjono dan CEO PSIS Semarang Yoyok Sukawi.
Bos Persib Bandung Teddy Tjahjono dan CEO PSIS Semarang Yoyok Sukawi. /kolase foto instagram @teddy.tjahjono, @yoyok_sukawi



PORTAL JEPARA - Bos Persib Bandung Teddy Tjahjono dan CEO PSIS Semarang Yoyok Sukawi merupakan dua jagoan transfer pemain di Liga Indonesia.

Nama-nama pemain besar pernah didatangkan ke Persib Bandung maupun PSIS Semarang lewat tangan dingin Teddy Tjahjono serta Yoyok Sukawi.

Bahkan, Teddy Tjahjono serta Yoyok Sukawi pernah sama-sama tikung Persija Jakarta untuk menggaet pemain Macan Kemayoran ke PSIS Semarang maupun Persib Bandung.

Nama Teddy Tjahjono bukan nama baru di jagat persepakbolaan di tanah air. Saat ini ia menjabat sebagai Direktur PT Persib Bandung Bermartabat, yang menaungi klub sepakbola profesional Persib Bandung.

Baca Juga: Klub Thailand Buru Pemain PSIS Semarang, Yoyok Sukawi: Kami Sedang Pusing

Selama bertahun-tahun, pria lahir dan besar di Gadingkasri, Klojen, Kota Malang, Jawa Timur juga menjadi tokoh sentral dalam kebijakan transfer Persib Bandung.

Persib dan PSIS Semarang merupakan dua klub dengan sejarah besar dan suporter fanatik di Liga Indonesia.

Maka, nama-nama besar pun pernah singgah di dua klub yang sama-sama memiliki jersey utama biru tersebut.

Di era Bos Persib Bandung Teddy Tjahjono, ada nama-nama seperti Michael Essien eks Real Madrid dan AC Milan, David da Silva, Bruno Cantanhede hingga Marc Klok.

Michael Essien adalah nama besar di persepakbolaan eropa. Bergabung dengan Persib Bandung, jelas begitu menjual pamor klub Pangeran Biru tersebut.

Baca Juga: Disayang Persija Tapi Jadi Bomber Maut di PSIS Semarang, Bayaran De Porras Top Class

Dengan reputasi dan sejumlah prestasi yang dimiliki Michael Essien, Persib lantas dikenal sebagai salah satu klub dengan keuangan yang kuat.

Selain itu ada juga Bruno Cantanhede dan David da Silva.

Namun, bukan Michael Essien yang ramai dibicarakan di bursa transfer.

Yang paling ramai dibicarakan tentu saja Marc Klok. Alasannya, Marc Klok sebelum bergabung ke Persib merupakan pemain Persija Jakarta. Persija adalah musuh bebuyutan dari Pangeran Biru.

Dalam prosesnya juga tak mudah. Butuh sentuhan tangan dingin Teddy Tjahjono agar proses transfer pemain Belanda tersebut mulus di maung Bandung.

Hal itu pun begitu dirasakan pahit oleh fans Persija Jakarta. Lantaran Marc Klok moncer saat berseragam Maung Bandung.

Baca Juga: Profil dan Biodata Teddy Tjahjono, Direktur Persib Bandung, Jago Transfer, Lahir, Hobi, Akun Instagram

Setali tiga uang, ternyata Bos PSIS Semarang Yoyok Sukawi pernah melakukan hal yang sama pada PSIS Semarang.

Ceritanya, pada tahun 2004, Persija Jakarta memiliki bomber maut bernama Emanuel Matias De Porras Bodat atau yang lebih dikenal sebagai De Porras.

Bermain 28 kali dan melesakkan 16 gol, De Porras menjelma sebagai mesin gol Persija saat itu.

Hal itu membuat fans The Jak juga kesengsem dengan pemain asal Argentina tersebut.

Kenyataanya, cinta fans Persija bertepuk sebelah tangan. De Porras yang diterpa isu tak sedap di internal, langsung ditawari gabung PSIS Semarang.

Baca Juga: Profil CEO PSIS Semarang Yoyok Sukawi: Biodata Nama Asli, Tanggal Lahir, Hantam Wasit Hingga Jabatan DPR

Berkat tangan dingin Yoyok Sukawi, singkatnya, De Porras mau pindah ke Laskar Mahesa Jenar - julukan PSIS Semarang.

Selanjutnya, fans Persija benar-benar dibuat sakit hati. De Porras benar-benar menjelma sebagai mesin gol di PSIS Semarang.

Bermain sebanyak 30 kali, ia melesakkan 23 gol bagi Laskar Mahesa Jenar dalam kurun waktu 2005/2006.

Bahkan, De POrras saat itu menjadi salah satu pemain termahal dan mendapatkan bayaran gede. Saat itu De Porras menerima 300 juta sebulan.

Selain De Porras, PSIS Semarang di era Yoyok Sukawi juga mendatangkan sejumlah pemain top lain. Seperti Bruno Silva (Brazil), Abdoulaye Djibril, Wallace Costa, dan yang baru saja didatangkan adalah Carlos Fortes (Portugal) serta Taisei Marukawa (Jepang).

Dengan kejelian transfer Teddy Tjahjono dan Yoyok Sukawi musim ini, bukan tidak mungkin Persib Bandung dan PSIS Semarang akan bertarung memperebutkan tahta juara pada musim depan. ***

Editor: Endro Anung S


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x