Legislator Jateng Miris Ujaran Kebencian di Medsos, Dorong Penguatan Nilai Pancasila

- 14 Maret 2022, 09:56 WIB
 Wakil Ketua DPRD Jateng, Heri Pudyatmoko
Wakil Ketua DPRD Jateng, Heri Pudyatmoko /dok. dprd jateng

Banyaknya berita hoaks yang sengaja diciptakan, dan sentimen antargolongan sangat terlihat, dan berpotensi menciptakan perpecahan di antara anak bangsa

Pemasyarakatan dan revitalisasi nilai-nilai Pancasila perlu dikobarkan kembali dalam rangka membangun spirit nasionalisme yang selama ini telah mengalami kemunduran.

Implementasi revitalisasi nilai-nilai Pancasila dapat dilakukan baik melalui tataran ide ataupun praktik.

Dalam tataran ide, hal yang paling penting dilakukan adalah menjawab sikap alergi masyarakat terhadap Pancasila.

Baca Juga: BMKG: Gempa di Bayah Banten Hari Ini Tidak Berpotensi Tsunami

"Oleh karena itu, memiliki semangat dan sikap bergotong royong serta membudayakan pola musyawarah terutama dalam mengatasi wabah pandemi corona ini, bisa dijadikan sebagai sumber dalam rangka revitalisasi nilai-nilai Pancasila," tandasnya.

Sementara itu, dalam tataran praktik, utamanya menyangkut relasi penyelenggaraan negara dan masyarakat, revitalisasi nilai-nilai Pancasila harus dimulai dengan membangkitkan kegairahan dan optimisme publik.

Misalnya, kepemimpinan nasional harus menegaskan kembali bahwa Negara Republik Indonesia adalah negara yang besar dan berdaulat yang mampu mengatasi segala persoalan termasuk masalah pandemi.

"Untuk itu, mari kita gelorakan semangat merah putih, semangat kebangsaan, semangat persatuan dan selalu kita tularkan kegembiraan akan ke-Indonesiaan yang penuh kedamaian ini" tegasnya.

Dikatakan, bahwa perkembangan ancaman, gangguan, hambatan, dan tantangan (AGHT) yang dihadapi bangsa ini semakin hari semakin berat dan beragam bentuknya, seiring dengan arus globalisasi yang bergerak cepat.

Halaman:

Editor: Endro Anung S


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah