Catat! Kurulus Osman Tayang Perdana Malam Ini di NET TV Pukul 19.00 WIB

- 19 Juli 2021, 14:58 WIB
Kurulus Osman Tayang Perdana Malam Ini di NET TV Pukul 19.00 WIB
Kurulus Osman Tayang Perdana Malam Ini di NET TV Pukul 19.00 WIB /Dok. Net TV/



PORTAL JEPARA - Serial drama Turki Kurulus Osman akan tayang perdana pada Senin 19 Juli 2021 malam ini pukul 19.00 WIB.

Menjelang tayang perdana Kurulus Osman, sudah banyak masyarakat Indonesia yang bertanya-tanya bagaimana jalan cerita serial drama kolosal dari Turki tersebut.

Berikut sinopsis singkat Kurulus Osman yang akan tayang untuk pertama kali atau perdana pada malam ini di NET TV Indonesia.

Sebelum di Indonesia, Kurulus Osman sudah tayang lebih dulu di sejumlah negara lain. Seperti Tunisia, Uzbekistan, Afghanistan, Pakistan dan bahkan di Britania Raya. Dan tentu saja di negaranya sendiri, Turki.

Baca Juga: Jadwal TV Trans7 Senin 19 Juli 2021, Tonton Film Komedi Rafathar!

Melihat sudah banyaknya negara yang memutar serial Kurulus Osman, membuktikan serial yang kerap dijuluki Game of Thrones nya Turki kerajaan Ottoman ini memiliki kualitas bagus.

Tak hanya aktor yang memainkan peran, namun juga jalan cerita yang patut disimak.

Perlu kamu tahu, serial Kurulus Osman Ini memiliki cerita tentang kekaisaran Ottoman.

Osman yang diperankan oleh Burak Ozcivit adalah pemeran utama dalam serial ini. Sementara istrinya Bala Hatun diperankan oleh Ozge Torer.

Serial ini bercerita bagaimana perjuangan Osman dalam pendirian kekaisaran Ottoman yang penuh dengan lika liku.

Ia harus melawan Kekaisaran Mongol maupun Bizantium yang pada waktu itu adalah kekuatan besar.

Baca Juga: Jadwal TV TVRI Senin 19 Juli 2021, Ada Guest House dan Dunia Dalam Berita

belum lagi ada intrik internal yang mesti diselesaikan. Selain itu, tak hanya soal ketegangan yang ditampilkan namun juga romansa di dalamnya juga menarik penonton baik usia muda maupun dewasa.

Untuk itu, jangan sampai ketinggalan serial Kurulus Osman yang akan tayang perdana di NET TV pada malam ini, Senin 19 Juli 2021 pukul 19.00 WIB. ***

Editor: Endro Anung S


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah