Resep Mie Jawa Sedap Tabur Bawang Merah, Rasa Nonjok Habis!

- 27 Juli 2021, 23:16 WIB
Resep Mie Jawa Sedap Tabur Bawang Merah, Rasa Nonjok Habis!
Resep Mie Jawa Sedap Tabur Bawang Merah, Rasa Nonjok Habis! /Portal Jogja/Siti Baruni

PORTAL JEPARA - Bagi kalian yang suka masakan serba mie ini ada resep mie Jawa yang sedap dengan tabur bawang merah yang menggoda selera.

Silakan bisa dicoba resep mie Jawa tabur bawang merah yang menjadi rekomendasi kalian untuk masak di rumah.

Apalagi masa pandemi Covid, pilihan masak sendiri di rumah harus dikurangi daripada jajan, ini ada resep mie Jawa yang sedap dan bisa dicoba dari sekarang.

Baca Juga: Resep Acar Bandeng Bumbu Kuning Idola Keluarga, Bikin Seger dan Semangat 

Resep mie Jawa ini sangat mudah dan enggak repot, kalian juga bisa menambah kombinasi bahan tambahan semisal telur, daging, ikan, udang atau lainnya agar makin nikmat dan nonjok rasanya.

Berikut resep mie Jawa sedap tabur bawang merah yang rasa nonjok habis.

Bahan:

- 1 ons udang basah

- 1/4 kg mie basah

Baca Juga: Resep Sop Ayam Praktis Sehat Untuk Masakan Sehari-hari, Bahan dan Bumbu Mudah Didapat

- 1 ons daging sapi yang dipotong-potong
- taoge

- kol yang sudah diiris

- acar ketimun

Bumbu:

- 3 siung bawang putih

- minyak goreng

Baca Juga: Disiarkan TV Indosiar TVRI Rabu 28 Juli 2021, Empat Jadwal Tim Badminton Indonesia Olimpiade Tokyo

- 5 batang daun bawang

- 1 sendok makan kecap

- 1 sendok makan daun seledri yang diiris halus

- 10 bawah merah (sidah digoreng)

- mrica

- garam

- vetsin

- kaldu

Cara memasak:

Bawang putih dipecah lalu diiris, daun bawang bagian putihnya diiris halus, digoreng sampai layu.

Masukan dagingnya, udang yang sudah dikupas, dan dipotong-potong, aduk-aduk sampai matang. Tuangi satu cangkir kaldu sapi.

Masukan semua bumbu, mie, dan sayur, jika mendidih masukan minyak, aduk-aduk sebentar lalu diangkat. Sewaktu disajikan, di atasnya ditaburi bawang goreng, lalu siap dinikmati dengan acar dan cabe rawit saat masih panas.

Nah, mudah dan praktis bukan. Silakan mencoba dan selamat menikmati. ***

Editor: Ambar Adi Winarso


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x