Legenda Gunung Semeru, Gunung Penyeimbang Pulau Jawa Tempat bagi Para Dewa

- 5 Desember 2021, 11:22 WIB
Legenda Gunung Semeru, Gunung Penyeimbang Pulau Jawa, Tempat bagi Para Dewa
Legenda Gunung Semeru, Gunung Penyeimbang Pulau Jawa, Tempat bagi Para Dewa /Foto: Instagram @tnbromotenggersemeru/

PORTAL JEPARA - Inilah legenda dari Gunung Semeru yang digadang-gadang sebagai gunung penyeimbang di Pulau Jawa, tempat bagi para Dewa.

Apakah kamu penasaran? Simak legenda dari Gunung Semeru, yang baru saja mengalami erupsi pada Sabtu 4 Desember 2021.

Informasi terkait legenda Gunung Semeru yang menjadi gunung tertinggi di Pulau Jawa akan diulik di artikel ini.

Berikut legenda Gunung Semeru yang menjadi gunung primadona bagi kalangan pendaki gunung.

Baca Juga: Spiderman Across the Spider-Verse Munculkan Trailer Terbaru, Miles dan Gwen Kembali

Gunung Semeru memiliki ketinggian 3.676 mdpl yang terkenal dengan Puncak Mahameru Negeri Diatas Awan.

Dari legenda yang beredar di masyarakat, dahulu Pulau Jawa mengambang di atas lautan luas dengan keadaan yang tidak stabil.

Melihat keadaan tersebut, para Dewa memutuskan untuk memberi beban dengan mengambil Gunung Meru yang ada di India ke Pulau Jawa.

Dewa Wisnu bertugas untuk membawa Gunung Meru di punggungnya dengan menyamar menjadi seekor kura-kura. Sedangkan Dewa Brahma menjaga gunung dengan menjelma menjadi ular yang melilitkan tubuhnya ke Gunung Meru yang digendong Dewa Wisnu.

Halaman:

Editor: Muhammad Nurrozikan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x