Komunitas Tionghoa Indonesia Salurkan Bantuan Sosial Covid-19, Total 2.000 Ton Beras dan 4 Juta Masker

- 22 Juni 2021, 09:03 WIB
Komunitas Tionghoa berfoto bersama seusai menyerahkan batuan sosial Covid-19 di halaman kantor Gubernuran, Senin 21 Juni 2021.
Komunitas Tionghoa berfoto bersama seusai menyerahkan batuan sosial Covid-19 di halaman kantor Gubernuran, Senin 21 Juni 2021. /Foto / Dokumentasi Komunitas Tionghoa Jawa Tengah

PORTAL JEPARA - Komunitas Tionghoa Indonesia menyalurkan bantuan sosial Covid-19 dengan total 2.000 ton beras dan 4 juta masker.

Bantuan sosial Covid-19 dari Komunitas Tionghoa Indonesia itu dipelopori Paguyuban Sosial Marga Tionghoa Indonesia (PSMTI), Budha Tzu Chi, Persatuan Islam Tionghoa Indonesia (PITI), Permabudhi Waisaka Murti dan Perhimpunan Indonesia Tionghoa (INTI) kembali menyalurkan bantuan sosial di masa pandemi Covid-19.

Bantuan sosial Covid-19 dari Komunitas Tionghoa Indonesia itu sebanyak 650 ton beras dan 1.300.000 masker untuk masyarakat Jateng dan DIY tahap tiga (medio Juni 2021).

Hingga bulan Juni 2021 ini, bantuan sosial yang disalurkan mencapai 2.000 ton beras, dan 4 juta masker.

Bantuan sosial Covid-19 tersebut diterima langsung Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo di kantor Gubernur Jalan Pahlawan Semarang.

“Bantuan ini merupakan rangkaian kegiatan Imlek 2021 sebagai bentuk kepedulian masyarakat Tionghoa terhadap korban Covid-19. Sekaligus mewujudkan bakti kepada NKRI,” kata Koordinator Bhakti Sosial Jateng dan DIY David Herman Jaya yang juga Ketua PSMTI Pusat, usai menyerahkan bantuan di kantor Gubernuran, Senin 21 Juni 2021.

Hadir dalam penyerahan bantuan sosial Covid-19, David Herman Jaya dari Budha Tzu Chi yang juga Ketua DPP PSMTI bersama Iskandar Chang (PITI Korwil Banyumas), Romo Pekin Permabudhi (Korwil Pati), Eddy Gunawan mewakili Korwil Solo, dan Eko Windhiarto, mewakili Korwil Kedu.

KH Iskandar Chang menambahkan, sumber dana yang dikumpulkan oleh komunitas Tionghoa berasal dari para pengusaha nasional. Diwujudkan dalam bentuk pembagian beras dan masker. Bantuan diserahkan sejak Maret 2021 lalu.

''Provinsi Jawa Tengah dan DIY mendapatkan jatah 2000 ton beras dibuat tiap packing @10 Kg dan empat juta masker. Distribusi untuk skala nasional sudah berjalan, sedangkan untuk wilayah Jaterng dan DIY sudah dijalankan awal maret, April dan Juni 2021, bekerja sama dengan TNI dan Polri,” ujar Iskandar Chang yang juga pengurus MUI Jawa Tengah ini.

Halaman:

Editor: Eby Ziyan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah