Ikut Vaksin Sinovac di Surabaya, Ada Syarat Bawa Bolpoin, Untuk Apa?

- 14 Agustus 2021, 10:31 WIB
Ikut Vaksin Sinovac di Surabaya, Ada Syarat Bawa Bolpoin, Untuk Apa?
Ikut Vaksin Sinovac di Surabaya, Ada Syarat Bawa Bolpoin, Untuk Apa? /Instagram @sehatsurabayaku/



PORTAL JEPARA - Sejumlah syarat telah ditentukan bagi warga yang akan mengikuti vaksin Sinovac di Kota Surabaya.

Kota Surabaya memang tengah menggencarkan vaksin Covid-19 bagi warga yang telah memenuhi syarat.

Namun, ada satu syarat ikut serta vaksin Sinovac di Surabaya yang membuat bertanya-tanya, yakni membawa bolpoin.

Hingga hari ini sejumlah titik di Surabaya terselenggara program vaksinasi.

Baca Juga: Cek Info Vaksinasi Surabaya, Sidoarjo, Gresik, Probolinggo, Situbondo Agustus 2021, Gratis

Pada hari Sabtu 14 Agustus 2021 ini diselenggarakan vaksin di POlrestabes dengan 4.000 kuota dan Satpas Colombo dengan 500 kuota.

Tingginya kuota vaksin tersebut membuat warga berbondong-bondong ikut serta.

Namun warga harus memenuhi persyaratan terlebih dahulu.

1. Karena ini vaksin dosis 2 maka harus menunjukkan kartu atau surat vaksin dosis  1.

2. Membawa fotokopi KTP/KK (Surabaya maupun non Surabaya).

3. Surat keterangan domisili bagi non Surabaya.

Baca Juga: Ikuti Vaksinasi Dosis 2 Sinovac di Surabaya 12 Agustus 2021, Siapkan Syarat dan Jadwalnya

4. Membawa bolpoin sendiri

Nah, syarat terakhir ini yang kadang menjadi pertanyaan. Mungkin syarat bolpoin bagi peserta vaksin Sinovac di Surabaya untuk mengisi formulir di lokasi ya. Agar tak bersentuhan secara tak langsung antar sesama peserta vaksin Sinovac.***

Editor: Endro Anung S


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x