Deklarasi Relawan JAGA NU Untuk Ganjar Mahfud Jadi Capres dan Cawapres, Didukung dari Jabar Hingga Jatim

- 9 November 2023, 19:31 WIB
Deklarasi Dukungan Relawan JAGA-NU Untuk Ganjar Mahfud Sebagai Calon Presiden dan Wakil Presiden RI.
Deklarasi Dukungan Relawan JAGA-NU Untuk Ganjar Mahfud Sebagai Calon Presiden dan Wakil Presiden RI. /Dok Tripard

PORTAL JEPARA - Para kiai, ulama dan pimpinan pondok pesantren dalam Jaringan Ganjar Nusantara (JAGA NU) memberi dukungan penuh untuk Ganjar Pranowo-Mahfud MD sebagai calon presiden dan wakil presiden RI.

Mereka secara resmi melakukan deklarasi untuk Ganjar Pranowo-Mahfud MD sebagai calon Presiden dan Wakil Presiden RI. Dukungan tersebut mengalir dari JAGA NU di daerah Jawa Barat (Jabar) dan Jawa Timur (Jatim).

JAGA NU di Jabar, deklarasi disampaikan sukarelawan yang terdiri dari kiai, ulama, dan pemimpin pondok pesantren (ponpes) se-Jabar dalam sebuah acara pertemuan di Hotel Puri Khatulistiwa, Jalan Raya Jatinangor, Cibeusi, Kecamatan Jatinangor, Kabupaten Sumedang, Jabar pada Senin (06/11/2023).

Baca Juga: Tambah Nangis dan Bangga Rumahnya Diinapi Ganjar Pranowo, Warga Sekampung di Sumsel Ikut Heboh

Koordinator Wilayah JAGA NU Jabar, KH Imam Pituduh, dukungan mereka kepada Ganjar-Mahfud di Pemilu Presiden 2024 adalah wujud komitmen terhadap aspirasi rakyat.

“Komitmen JAGA NU untuk memenangkan Ganjar-Mahfud ini adalah komitmen kerakyatan. Spirit dan gerakannya adalah gerakan rakyat, gerakan spiritual, dan gerakan dari, oleh, dan untuk masyarakat,” ucap KH Imam pada keterangannya.

Menurut KH Imam, komitmen ini muncul dari harapan para kiai, ulama, dan pemimpin pondok pesantren terhadap kepemimpinan Ganjar-Mahfud. Mereka meyakini bahwa Ganjar-Mahfud adalah pasangan yang tepat untuk memimpin Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

Baca Juga: Tantangan Serius Kota Semarang, Penurunan Muka Tanah dan Dampaknya pada Lingkungan dan Infrastruktur

Ia menyatakan jika kita harus memastikan bahwa kepemimpinan kita, sesuai dengan cita-cita bangsa Indonesia, harus memenuhi standar nasional dan nilai-nilai keagamaan yang sesuai.

KH Imam berharap bahwa kepemimpinan Ganjar-Mahfud MD dapat membawa perbaikan yang signifikan bagi NKRI.

Halaman:

Editor: Wahyudi Dwi Hartanto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x