Cegah Rob 12 Ribu Pohon Bakau Hijaukan Pantai Mangunharjo Semarang, Hari Mangrove Sedunia

- 26 Juli 2022, 22:24 WIB
Cegah Rob 12 Ribu Pohon Bakau Hijaukan Pantai Mangunharjo Semarang, Hari Mangrove Sedunia
Cegah Rob 12 Ribu Pohon Bakau Hijaukan Pantai Mangunharjo Semarang, Hari Mangrove Sedunia /Doc Angkasa Pura I

PORTAL JEPARA - Guna mencegah banjir dan rob sebanyak 12 ribu bibit pohon bakau atau mangrove ditanam di pesisir Pantai Mangunharjo Kota Semarang.

Penanaman ribuan bibit pohon bakau tersebut dalam memperingati Hari Mangrove Seduni yang digelar pada Selasa 26 Juli 2022.

Aksi penanaman mangrove di Pantai Mangunharjo merupakan wujud kepedulian terhadap lingkungan dari kolaborasi tiga lembaga yang ada di Kota Semarang.

Baca Juga: Harga dan Link Tiket Online PSM Makassar vs Bali United Laga Jumat 29 Juli 2022, Mulai 50K Hingga 300K

Tiga lembaga yakni Pertamina Patra Niaga Regional Jawa Bagian Tengah, PT Angkasa Pura I Bandara Internasional Jenderal Ahmad Yani, dan Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Universtas Diponegoro (Undip).

"Kami sangat mengapresiasi kegiatan positif yang diinisiasi oleh kawan-kawan sekalian," kata Wakil Walikota Semarang, Hevearita Gunaryanti Rahayu (Ita) memimpin penanaman.

Kolaborasi tiga lembaga tersebut merupakan hal positif berwujud CSR untuk menjaga lingkungan selalu lestari di Pantai Mangunharjo.

Baca Juga: Profil Biodata Brigita Manohara, Raih Rekor MURI Perempuan Presenter Dengan Gelar Akademik Terbanyak

Mbak Ita, sapaan wakil walikota, menjelaskan jika topografi Kota Semarang yang berbatasan dengan garis pantai cukup panjang menghasilkan potensi sekaligus tantangan.

Halaman:

Editor: Ambar Adi Winarso


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x