Jadwal Pembelian Tiket Kereta Api Mudik, Sudah Dibuka H-45 Sebelum Keberangkatan

- 2 April 2022, 10:19 WIB
Jadwal Pembelian Tiket Kereta Api Mudik, Sudah Dibuka H-45 Sebelum Keberangkatan
Jadwal Pembelian Tiket Kereta Api Mudik, Sudah Dibuka H-45 Sebelum Keberangkatan /PT KAI

PORTAL JEPARA - Jadwal pembelian tiket kereta api mudik sudah tersedia dan bisa di pesan.

PT Kereta Api Indonesia (Persero) telah membuka penjualan tiket kereta api pada mudik masa Angkutan Lebaran 1443 H.

Saat ini tiket kereta api untuk lebaran sudah bisa dipesan lewat aplikasi KAI Access, web kai.id, loket stasiun, serta seluruh channel resmi penjualan tiket KAI lainnya.

Baca Juga: Gara-gara PSIS, Persis Solo Bisa Gagal Gaet Ciro Alves Yang ke Persebaya

Per 1 April, KAI menjual tiket mulai H-45 sebelum keberangkatan sehingga masyarakat sudah dapat membeli tiket untuk perjalanan 1 April s.d 16 Mei 2022 dan seterusnya.

Perubahan tersebut ditujukan untuk memberikan ruang bagi masyarakat dalam mambuat rencana perjalanan sebelum hari lebaran.

KAI mengingatkan kepada calon pelanggan agar teliti dalam menginput tanggal, memilih rute, dan memasukkan data diri pada saat melakukan pemesanan.

Baca Juga: Link Streaming dan 4 Jadwal One Pride TV One, Sabtu 2 April 2022 Ada Hatoropan Simbolon vs M Sofi

Rencanakan perjalanan sebaik mungkin termasuk estimasi perjalanan menuju ke stasiun. Jangan sampai keliru dan akhirnya tidak bisa mudik Lebaran.

Halaman:

Editor: Ambar Adi Winarso


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x